Ngopi Bareng #13:  Job Tender PTPN VIII……….. Horor,  Action atau Film Drakor?

Ngopi Bareng #13:  Job Tender PTPN VIII……….. Horor,  Action atau Film Drakor?

 

Assalamualaikum wr wb

Tepat hari Jumat tanggal 2 September 2022 yang lalu telah dilakukan pelantikan sekaligus serah terima jabatan Pejabat Puncak Perusahaan (BoM – 1) setelah hampir sebulan dilakukan rangkaian pemilihan Eighters terbaik untuk menduduki jabatan tersebut.

Ide Job tender ini saya usulkan untuk dilakukan di PTPN VIII selain karena terjadinya perubahan struktur organisasi di PTPN VIII yang semula SEVP Operasionalnya berdasarkan komoditi yakni teh dan aneka tanaman di Operasional 1 dan Kelapa sawit dan karet di Operasional 2 menjadi SEVP Aset Manajemen dan SEVP Operasional, juga agar pemilihan Pejabat Puncak Perusahaan ini lebih mengedepankan asas transparansi, akuntabiliti, ekualiti (atau bahasa terangnya persamaan hak) dan yang paling penting lagi adalah menghilangkan kesan adanya faksi-faksi (itupun kalau ada….kayaknya di PTPN VIII tidak ada faksi-faksi deh…) atau Bahasa kerennya sekarang ini  saya ingin penempatan pejabat puncak di PTPN VIII didasarkan pada “the right man on the right place at the right time “.

Supaya pelaksaan job tender ini tidak terlalu mengganggu ritme operasional perusahaan di Kantor Pusat, saya minta dilakukan secara bertahap. First stage adalah jabatan BoM – 1 yang langsung terimbas karena perubahan struktur organisasi PTPN VIII yaitu Kepala Bagian Optimalisasi Aset, Kepala Bagian Administrasi dan Pengembangan Aset, Kepala Bagian Tanaman (penggabungan Operasional on farm), Kepala Bagian Tekpol (penggabungan operasional off farm komoditi teh, aneka tanaman, karet dan kelapa sawit) dan Sekretaris Perusahaan, selain itu adalah mengisi jabatan di anak perusahaan yang orang-orangnya sudah memasuki usia pensiun yakni SEVP Business Support di PT Agro Medika Nusantara serta Direktur Operasional PT Sinkona Indonesia Lestari.

Proses pemilihannya sendiri dilakukan kayak kompetisi pada umumnya ….mulai dari pemenuhan persyaratan administrasi yakni para Eighters yang secara golongan maupun pengalamannya memenuhi kriteria.  Ibarat pemilihan Indonesia Idol yang suaranya merdu bukan yang suaranya kayak saya yang cuma Bonek (bondo nekat) kalau diminta nyanyi he he he. Kemudian dilanjutkan dengan assessment oleh LPP Agro Nusantara. Tahap berikutnya bagi yang lolos, wawancara dengan para SEVP sebagai usernya langsung. Khusus untuk Eighters yang lolos wawancara SEVP untuk calon SEVP maupun Direktur Anak Perusahaan, masuk final Sudden Death  wawancara dengan saya langsung. Nanti yang tidak lolos siap-siap angkat koper. Tereliminasi ….!! .  Tidak bermaksud menyombongkan diri lho….. karena sejak berkarier di Kementerian BUMN  selama 25 tahun, saya sudah berpengalaman melakukan wawancara dengan calon-calon Direksi BUMN mungkin jumlahnya sudah mencapai puluhan bahkan ratusan.

Alhamdulillah setelah dibuka pendaftaran sekaligus sosialisasi oleh pak Hariyanto – SEVP Business Support , tercatat sebanyak 63 orang Eighters yang ingin ikut berkompetisi dengan komposisi Eighters yang saat ini menduduki jabatan BoM-1 sebanyak 26 orang atau (41%) dan BoM-2 sebanyak 37 orang atau 59%, sedangkan kalau dilihat dari komposisi asalnya 30 orang berasal dari Kantor Direksi atau 47% dan 33 orang berasal dari Kebun atau 53%, entah itu dari Kantor Wilayah atau dari Kantor unit Kebun.

Surprisingly,  komposisi yang mendaftar didominasi oleh Eighters yang menjabat BoM – 2 dan bukan dari Kantor Direksi, artinya banyak para Eighters muda maupun Eighters yang selama ini menjadi Panglima di garda depan yakni di kebun  melihat Job tender ini ibarat nonton film Action yang penuh tantangan. Inilah saatnya unjuk gigi asal bukan tongos ya he he ….It’s my show time !!

Walaupun saya yakin ada juga yang modalnya nekat doang…..sementara yang di Kantor Direksi jangan-jangan melihat Job Tender ini seperti nonton film Horor atau Thriller….takut, cemas, was-was melihat alur filmnya he he ….atau jangan-jangan seperti nonton Drakor yang mengharu biru, melow….kalau ditonton sampai nangis-nangis…..atau senyum-senyum sendiri….

Come on guys, di atas tujuan sebagai uji kompetensi, ini adalah uji nyali. Anda berani maju, berarti mental anda untuk bersaing sudah siap. Siap menang tetapi juga harus siap kalah. Siap bersorak tetapi juga harus siap merenung, tetapi saya yakin kalah tetap akan membawa hikmah. Paling tidak kita tahu bahwa masih ada kekurangan kita yang harus diperbaiki. Tidak perlu disesali apalagi ditangisi. Segera bangkit dan maju lagi kalau ada kesempatan berikutnya. Sungguh saya sangat mengapresiasi Eighters-eighters yang sudah berani ikut berkompetisi di Job Tender ini…

Saya minta kepada Pak Lutfi – Kabag SDM PTPN 8 agar semua tahapan kualifikasi diumumkan hasilnya secara terbuka baik yang lolos maupun yang tidak lolos. Saya jadi teringat waktu masa kuliah dulu setelah ujian semester selalu bergerombol melihat pengumuman nilai ujian di Mading kampus. Namun karena saat ini jamannya sudah era digitalisasi, maka pengumuman hasil seleksi tersebut langsung dikirim ke email masing-masing peserta selain diumumkan di Media Komunikasi di Kantor Direksi.

Dari 63 orang kontestan tersebut, yang lolos administrasi sebanyak 57 orang atau 90% dan berhak untuk ikut assessment oleh LPP, sengaja saya minta bantuan LPP untuk melakukan assessment karena LPP sudah terbukti dan sering melakukan kegiatan seperti ini. Dari 57 orang assesse yang dinyatakan layak untuk ikut tahap berikutnya yaitu wawancara dengan SEVP sebanyak 28 orang. Artinya 29 orang harus bawa koper pulang itu kalau kita melihat pemilihan Indonesia Idol.  untungnya pemilihan yang lolos tahap berikutnya tidak diminta maju satu-satu he he he. Kalau seperti itu saya yakin ada yang pingsan ditempat he he entah karena lolos entah karena harus angkat koper diiringi pelukan teman-teman yang masih lanjut tahapan berikutnya……

Singkat cerita setelah seluruh tahapan dilalui termasuk wawancara dengan saya khusus yang milih menjadi SEVP atau Direktur Anak Perusahaan PTPN VIII terpilihlah 8 orang pemenangnya. Yaitu 3 orang calon SEVP atau Direktur Anak Perusahaan PTPN VIII dan 5 orang Kepala Bagian termasuk Sekretaris Perusahaan. Kalau melihat komposisinya 1 orang berasal dari unit kebun yakni pak Riza yang dulu menjabat Manajer Sukamaju menjadi Kepala Bagian Pengembangan dan Administrasi Aset PTPN VIII sisanya masih didominasi oleh Eighters yang selama ini bekerja di Kandir. Namun yang menjadi surprise buat saya adalah dari 5 Kepala Bagian yang terpilih tersebut 3 orang diantaranya adalah Eighter  promosi dari BoM – 2 . Wow Amazing…..! sekaligus pusing dan pening he he he ….

Saya semakin yakin dengan pola penggodokan seperti ini akan muncul para Eighters muda yang Tangguh dan pantang menyerah. Tidak kuatir akan kehabisan kader. Seperti pepatah siliwangi bilang Esa Hilang, dua terbilang.  Kagak ada matinye….alias Die Hard, kalau kita nonton filmnya Bruce Willis sebagai John Mc Lane di film Die Hard.

Para Eighters sudah melihat siapa saja para pejabat yang terpilih karena sudah diumumkan dan dilantik pada hari Jumat kemarin dan mulai saat ini kita bergerak maju lebih cepat, lebih taktis dan lebih smart lagi dalam mengemudikan gerbong kereta api bernama PTPN VIII.  Seperti Coach Shin Tae Yong para pemain nasional yang terpilih masuk dalam squad Tim Nasional dituntut untuk memberikan yang terbaik buat Tim dan tetap dievaluasi secara berkala, demikian juga saya meminta kepada seluruh pejabat baru agar memberikan yang terbaik untuk PTPN VIII dan akan dievaluasi berdasarkan KPI yang sudah ditentukan secara berkala.

Saya sadar bahwa keputusan BoM ini pasti belum memuaskan semua Eighters, atau jangan-jangan ada Eighters yang begitu melihat pengumuman pejabat yang terpilih langsung memutuskan untuk cabut dari tempat dan pulang sambil menggerutu karena tidak puas dengan keputusan BoM…..he he he itu karena di bawa perasaan …….

Selanjutnya kepada seluruh Eighters yang terpilih saya ucapkan Selamat dan segera tunjukkan bahwa anda memang layak dan proper untuk duduk di jabatan tersebut dengan bekerja lebih keras, lebih cerdas dan lebih ikhlas karena tantangan ke depan jauh lebih berat lagi…….…untuk Eighters yang lain, mari kita dukung keputusan BoM tesebut, kita rapatkan barisan kita bentuk Tim yang solid, tidak ada lagi kasak kusuk, tidak ada lagi anak emas atau anak tiri yang ada adalah Tim Eighters yang berjiwa Planters dan pantang menyerah yang bisa memainkan taktik tiki taka nya Barcelona agar tujuan menyehatkan perusahaan segera terwujud.

Ingatlah bahwa kita baru mulai dan pengamalan dari ujian dan ilmu-ilmu yang kita pelajari semuanya ada dalam praktek di lapangan. Ibarat Latihan menembak bisa jadi kita lakukan dengan hasil sempurna di Senayan sambil makan baso, tetapi perang yang sebenarnya ada di Kebun dimana kita tidak pernah tahu kapan lawan akan muncul dan dari mana. Melatih pukulan golf di driving range bisa jadi kita lakukan dengan sempurna sambil makan pisang goreng dan kopi pahit di tempat yang teduh, tapi kita turun ke lapangan, jangan-jangan untuk berjalan kaki saja ngga kuat karena kepanasan.

 

 

 

Ok para Eighters……Selamat Bekerja…….Semoga Allah SWT meridhoi Langkah kita semua aamiin

Eighters……………….. TANGGUH,  PANTANG MENYERAH…!!!!!

 

Geger Kalong, September 2022

Didik Prasetyo

 

 

 

Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *