Refresh Pikiran dengan Menikmati Hijaunya Kebun Teh Sukawana di Lembang
BAGI Anda yang ingin me-refresh pikiran dan ingin menikmati alam hijau serta sejuknya udara perkebunan, cobalah untuk datang ke kebun teh Sukawana. Lokasinya berada di Karyawangi, Parongpong, Bandung.
Kebun Teh Sukawana berada di bawah PTPN VIII, termasuk dalam kebun Bukit unggul, bagian Sukawana. Sebelumnya, area ini dikenal dengan nama ‘pangheotan‘. Konon, nama ini berasal dari nama Van Houten, seorang meneer Belanda yang memiliki perkebunan di sini. Sekarang, PTPN VIII lebih mengangkat nama Sukawana untuk menyebut daerah perkebunan teh ini. Di sini, terdapat juga pabrik pengolahan teh. Adapun hasil olahan teh dari perkebunan ini diutamakan untuk ekspor.
Area perkebunannya memang tidak seluas perkebunan teh di Bandung yang lain seperti Rancabali, Ciwalini, dan lain sebagainya. Meskipun demikian karena termasuk perkebunan teh yang aktif produksi, area kebun teh Sukawana sangat terpelihara dan asri.
Dari sini kita bisa menikmati gunung Burangrang dan Tangkuban perahu yang seolah tepat berada di depan mata. Tempat ini cocok sekali jadi tempat wisata alam alternatif di Bandung.
Lokasi kebun teh Sukawana sendiri lumayan dekat dari kota Bandung. Jika dari area Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) di Ledeng, ke lokasi jaraknya hanya sekitar 15 KM saja. Hanya saja di 2-3 KM terakhir jalannya cukup jelek. Waktu di perjalanan akan lumayan banyak habis di sini.
Patokan jalan menuju lokasi juga cukup jelas. Kita bisa menggunakan jalan utama ataupun alternatif ke arah Parongpong. Jika dari arah Lembang, arahkan kendaraan ke arah parongpong. Dari pertigaan Lembang-Parongpong, kurang lebih 3 KM akan terlihat Mesjid di sebelah kanan. Nah, tidak jauh dari situ terdapat pertigaan ke arah Sukawana di sebelah kanan.
Leave a Reply